Kamis, 08 Mei 2008

TUGAS EKONOMI KELAS VIII/ Pasar

TUGAS KELOMPOK
"OBSERVASI PASAR"

Kegiatan kali ini diberi nama "Observasi Pasar". Kamu bebas menentukan pasar mana untuk dikunjungi, asal masih dapat dijangkau dengan mudah. Lakukan bersama anggota kelompokmu (anggotanya maksimal 3 orang) untuk wawancara dengan petugas kantor pasar, pedagang dan pembeli. Data dan informasi yang diperlukan, antara lain :

1. Nama Pasar yang dikunjungi

2. Alamat Pasar

3. Dari Pihak Petugas / Dinas Pasar :
1). Latar belakang yang mendasari pendirian pasar
2). Kapan pasar didirikan
3). Luas pasar
4). Jenis barang yang diperjual belikan
5). Jumlah penjual saat pertama kali berdiri
6). Perkembangan pasar selama dua tahun terakhir

4. Dari Pihak Pedagang (cari minimal 5 pedagang):
1). Nama Pedagang
2). Tahun mulai jualan
3). Jenis barang yang dijual
4). Sistem penjualan (grosir atau eceran)
5). Sistem pembayarannya (kredit/ tunai)
6). Pendapatan rata-rata perhari

5. Dari Pihak Pembeli (cari 5 pembeli) :
1). Nama Pembeli
2). Jenis barang yang akan dibeli
3). Alasan membeli di pasar tersebut
4). Pendapat pembeli tentang pelayanan di pasar tsb.

Setelah data dan informasi diperoleh, berilah analisis sebagai berikut :
  1. Bagaimana fungsi dan peranan pasar bagi masyarakat di sekitarnya ?
  2. Bagaimana kedudukan pasar dalam kegiatan ekonomi masyarakat?
  3. Pasar yang kalian kunjungi, jika sitinjau dari jenis barang yang dijual termasuk pasar...; mengapa demikian?
  4. Dan sebutkan 5 ciri dari pasar tersebut!
  5. Identifikasikan keunggulan dan kelemahan pasar tersebut!
  6. Bagaimana perkembangan pasar jika dilihat dari jumlah pedagang dan pembeli/ pengunjung dari tahun ke tahun ? Jelaskan!
  7. 7. Langkah apa yang sebaiknya dilakukan oleh dinas pasar tersebut, agar pasar dapat berkembang lebih baik lagi!
  8. Interaksi apa yang dilakukan para penjual dan pembeli di pasar tersebut!
  9. Selama proses komunikasi, adakah konflik yang terjadi? jika ada sebutkan dan beri analisa penyebab konflik itu terjadi?
  10. Adakah hambatan yang diditemukan selama proses komunikasi? Jika ada sebutkan dan beri solusi pemecahannya agar hambatan tersebut tidak jadi kendala!

Setelah melakukan berbagai kegiatan berupa: wawancara, penelitian data, serta melakukan analisis. Buatlah laporan lengkap dan kesimpulan tentang pasar yang kamu teliti tersebut secara tertulis , dan presentasikan (teknik sesuai kehendak kelompok) !. Misalnya menggunakan power point, movie maker, poster, dll.